Gunungkidul, MNnews I Pemerintah Kalurahan Semugih,Kapanewon
Rongkop, Kabupaten Gunungkidul, D.I.Y,
dalam rangka menyongsong datangnya tahun baru Hijriyah 1447 H/2025 menggelar
acara Kenduri dan pagelaran wayang kulit semalam suntuk. Acara berlangsung di
pendopo kantor Kapanewon Rongkop, pada hari Kamis, tanggal 26 Juni 2025 malam.
Sejumlah pejabat hadir dalam acara Suran, atau lebih
tepatnya tahun baru Hijriyah antara lain adalah
Wakil Bupati Gunungkidul,Joko Parwoto, Wakil Ketua DPRD Gunungkidul,Suwignyo,
PLT Panewu Kapanewon Rongkop,Kardiyonk,S.I.P, M.M bersama Forkompinkap, Lurah
Kalurahan Semugih, Suyata, S.I.P berikut Pamong Kalurahan, Ketua Dewan
Kebudayaan Kapanewon Rongkop, Widodo,S.I. P dan sejumlah undangan lain.
Sebelum acara pagelaran wayang kulit dimulai, panitia
mengadakan Kenduri tumpengan yang diisi do''a do''a. Selanjutnya dilangsungkan
hiburan wayang kulit dengan dalang Ki Sumpono Wiji Asmoro dengan lakon
"Banyu Suci Perwito Sari Dewo Ruci". Sebelum naik keatas panggung, Kidalang Sumpono, menerima tokoh
wayang Brotoseno dan Deworuci dari Wakil Ketua Dewan, Suwignyo.
Pertunjukan wayang kulit sebagai kesenian tradisional Jawa
selain menjadi hiburan, juga syarat dengan
makna sebagai tontonan yang
mengandung tuntunan dan terus dilestarikan oleh masyarakat hingga sekarang.
Selain itu cukup pantas dan pas untuk mengisi kegiatan tirakatan dalam rangka Suran, terang Suraji
salah satu panitia kepada awak media. Disamping itu juga memanfaatkan potensi
lokal untuk melestarikan budaya.
Dalam keteranganya, Suraji mengatakan, penyelenggara
kegiatan ini adalah Pemerintah Kalurahan
Semugih dibantu masyarakat dengan
anggaran stimulan Danais dari Kundho Kabudayan Gunungkidul serta donatur yang
tidak mengikat.
Wakil Bupati Gunungkidul, Joko Parwoto dalam sambutanya
mengatakan, dalam menyambut tahun baru Jawa, tahun baru hijriah ini, mari kita
tingkatkan semangat kebersamaan dan toleransi sebagai warga masyarakat. Semoga
Kalurahan ini membawa berkah kedamaian bagai warga Gunungkidul dan Kalurahan
Semugih, dan terkusus bagi masyarakat Baran. Saya selaku pribadi dan Pemerintah
Kabupaten Gunungkidul ingin menyampaikan ucapan selamat dan do''a terbaik untuk
seluruh warga. Semoga kita diberikan keberkahan , keamanan dan kemakmuran di
tahun baru ini, harap Wakil Bupati. Mari kita jaga persatuan dan terus kerja
keras untuk kemajuan bersama demi Gunungkidul tercinta, pungkasnya.
Pagelaran wayang kulit oleh Ki dalang Sumpono Wiji Asmoro
yang cukup menarik dengan lakon "banyu suci perwitosari Dewo Ruci"
diselingi guyon waton limbukan menjadi magnit bagi para pemirsa dan pandemen
wayang kulit, yang akan berlangsung hingga pagi hari.
( Penulis : Wajiyo )
Posting Komentar